BSIP Gorontalo Sosialisasi Standardisasi Pemanfaatan Lahan Pekarangan
Gorontalo, 31 Agustus 2023 – BSIP Gorontalo laksanakan sosialisasi yang bertujuan mendorong penerapan dan diseminasi standar dalam pemanfaatan lahan pekarangan guna menghasilkan kesehatan dan keamanan pangan yang lebih baik di Provinsi Gorontalo. Acara ini dihadiri oleh sejumlah perwakilan Tim Penggerak PKK (TP. PKK) Kota Gorontalo.
Kegiatan dimulai dengan sambutan dan arahan yang disampaikan oleh Kepala BSIP Gorontalo, Dr. Sumarni Panikkai, SP. M.Si. Beliau menekankan pentingnya penerapan standar dalam memaksimalkan pemanfaatan lahan pekarangan demi mendukung upaya masyarakat dalam mewujudkan kesehatan dan keamanan pangan yang lebih baik.
Acara ini dibuka secara resmi oleh Ketua TP. PKK Kota Gorontalo, Hj. Jusmiaty Taha Kiai Demak, yang menyampaikan apresiasi atas inisiatif BSIP Gorontalo dalam mengadakan sosialisasi yang bermanfaat ini. "Pemanfaatan lahan pekarangan yang tepat tidak hanya dapat meningkatkan pasokan pangan keluarga, tetapi juga dapat berkontribusi pada ketersediaan pangan yang sehat dan aman bagi masyarakat," kata Hj. Jusmiaty.
Turut hadir dalam acara ini 45 orang perwakilan Tim PKK se Kota Gorontalo. Para peserta mendapatkan beragam materi penting terkait standar dalam pemanfaatan lahan pekarangan serta upaya untuk menghasilkan pangan yang sehat dan aman. Salah satu materi yang disampaikan adalah mengenai Standar Nasional Indonesia (SNI) sebagai fondasi utama dalam memastikan kualitas pangan yang dikonsumsi masyarakat.
Selain itu, juga dibahas materi tentang optimalisasi pemanfaatan lahan pekarangan, di mana peserta diberikan panduan mengenai teknik bercocok tanam yang tepat dalam skala rumah tangga. Materi terakhir yang diangkat adalah tentang pembuatan pupuk organik dari limbah rumah tangga, yang bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai upaya pengelolaan limbah dan produksi pupuk alami.
Acara sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada masyarakat mengenai pentingnya standar dalam pemanfaatan lahan pekarangan untuk mencapai kesehatan dan keamanan pangan yang lebih baik. Dengan adanya dukungan dan partisipasi aktif dari berbagai pihak, diharapkan Provinsi Gorontalo dapat menjadi contoh dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan.